Kebudayaan Tradisional Jepang


Masyarakat Jepang saat ini menaruh perhatian pada kebudayaan dan kesenian baru, seperti pada kebudayaan tradisionalnya.
UPACARA MINUM TEH
Upacara minum teh diciptakan pertama kali oleh pendeta Sen-no-Rikyu pada abad ke-16. Upacara ini sangat menghargai spirit wabi (keindahan yang sederhana).
MERANGKAI BUNGA
Merangkai bunga dalam masyarakat Jepang memerlukan kemampuan khusus untuk menempatkan bunga dengan benar. Pada awalnya, ini digunakan sebagai sarana pemuja dalam agama Shinto dan Budha. Kemudian sejalan dengan perkembangan upacara minum teh pada abad ke-16, rangkaian bunga ini dijadikan sebagai salah satu hiasan ruangan minum teh.
KALIGRAFI
Kaligrafi adalah seni menulis karakter dengan menggunakan kuas dan tinta china. Kaligrafi sudah dimasukkan ke dalam kurikulum SD dan SMP sebagai pelajaran bahasa Jepang. Sebagian orang menggunakannya untuk menulis kartu tahun baru.
KABUKI
Kabuki adalah salah satu pertunjukan seni teater tradisional Jepang yang terkenal. Dengan ciri khas make-up panggung para aktornya unik, kabuki juga sekali-kali dipertunjukkan di luar negeri.

0 komentar:

Posting Komentar